1. Sakit Punggung dan Perut Kram
Banyak wanita mengalami sakit punggung, terutama nyeri tumpul di punggung bawah, saat persalinan mendekat.
Rasa sakit ini pada beberapa wanita biasanya seperti yang dialami saat mengalami menstruasi bulanan.
Hal ini dikarenakan otot dan persendian kita meregang dan bergeser untuk persiapan kelahiran.
Tapi 33 persen wanita akan merasakan lebih banyak sakit di punggung bawah, terkadang karena perubahan posisi bayi.
Nyeri punggung bisa menyertai kontraksi yang dirasakan di lokasi lain atau bisa terjadi dengan sendirinya.
Sering kali juga mengalami pelonggaran sendi, terutama di daerah panggul, saat trimester ketiga berlangsung, sebagai tanda-tanda mau melahirkan.
2. Sendi Terasa Lebih Longgar
Sepanjang kehamilan, hormon relaxin telah membuat ligamen Moms sedikit melonggar. Sebelum melahirkan, kita mungkin memperhatikan bahwa persendian di seluruh tubuh akan terasa sedikit kurang kencang dan lebih rileks.
Otot dan persendian akan meregang dan bergeser sebagai tanda-tanda mau melahirkan.
Tanda-tanda mau melahirkan ini hanya cara alami untuk membuka panggul kita agar nantinya saat persalinan, Si Kecil bisa dilahirkan dengan lancar ke dunia.
3. Mengalami Diare
Sama seperti otot-otot dalam rahim kita yang santai dalam persiapan untuk kelahiran, demikian juga otot-otot lain di tubuh kita, termasuk bagian dubur.
Kondisi ini dapat menyebabkan diare, gejala persalinan yang sedikit mengganggu yang akan dialami beberapa wanita selama kehamilan.
Perubahan pola makan, pengaruh hormonal, atau vitamin prenatal juga dapat menyebabkan diare.
Namun, jika mendekati tanda-tanda mau melahirkan, otot dubur terasa lebih longgar dari biasanya mungkin merupakan tanda bahwa persalinan sudah dekat.
Meski tidak nyaman dan mengganggu, tanda-tanda mau melahirkan ini akan normal terjadi. Pastikan untuk tetap terhidrasi dengan baik ya Moms.
4. Merasa Sangat Kelelahan
Dengan perut buncit, kandung kemih yang terus aktif dan kelelahan, kadang-kadang Moms bisa merasa seperti mengalami kemunduran, sehingga menjadikan sulit (bahkan tidak mungkin) tidur nyenyak tiap malam sebagai tanda-tanda mau melahirkan.
Usahakan tidur siang setiap hari selagi bisa.
Namun, beberapa ibu justru terlihat energik saat mendekati persalinan, dan tidak bisa menahan dorongan kuat untuk bersih-bersih dan menata rumah.
Tidak apa-apa, lakukan saja selama Moms tidak terlalu menguras energi!
5. Lebih Sering Buang Air Kecil
Tanda-tanda mau melahirkan normal yang pertama adalah menjadi lebih sering buang air kecil.
Posisi bayi yang semakin turun, mulai memberikan tekanan pada paru-paru dan mulai mendesak kandung kemih.
Keinginan untuk buang air kecil pun akan semakin meningkat, saat janin mencapai posisi kepala di bawah. Moms akan sering ke kamar kecil untuk pipis.
"Frekuensi buang air kecil meningkat, karena kepala bayi yang turun ke rongga panggul membuat rahim menekan kandung kemih," jelas dr. Zeissa.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar